Terus Bertambah, Pepen Khawatir Omicron Masuk Bekasi
KOTA BEKASI – Kasus covid-19 dengan varian omicron di Indonesia terus bertambah dengan mencapai 46 kasus. Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengatakan, khawatir Covid 19 varian Omicron masuk ke wilayahnya. “Kita khawatirnya, karena Jakarta dengan kita ini kan dekat banget. Varian omicron di Indonesia terus bertambah dengan mencapai 46 kasus,†ujar Rahmat Effendi kepada wartawan, Selasa (28/12/21). Menurut pria yang akrab disapa Pepen. para pasien Covid-19 varian Omicron dirawat di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran dan Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso di Jakarta. Kementerian Kesehatan mengumumkan bahwa kasus Omicron di Indonesia mencapai 46 kasus per Ahad, 26 Desember 2021. Pepen mengatakan, kepala daerah di seluruh Indonesia telah mendapatkan wejangan dari Presiden Joko Widodo atau biasa disapa Jokowi. Untuk mengantisipasi penularan kasus Covid 19 di wilayahnya masing-masing. “Yang pertama tetap jaga prokes, yang kedua tracking, ketiga stok vaksin, yang keempat vaksinasi lansia, kelima vaksinasi anak di bawah umur 12 tahun,†jelas Rahmat Effendi. Lanjut Pepen, pemerintah daerah telah melakukan instruksi dari pemerintah pusat tersebut. Capaian vaksinasi di wilayahnya sudah 80 persen. Pemerintah Kota Bekasi saat ini fokus vaksinasi anak 6-11 tahun dan lansia. “Mudah-mudahan di Kota Bekasi kita tidak diketemukan, yang ditakutkan warga. Pemerintah daerah telah melakukan instruksi dari pemerintah pusat tersebut. Capaian vaksinasi di wilayahnya sudah 80 persen,†pungkasnya. (bbs/rie/kbe)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: